Lingkaranrakyat.com, Bangkatengah — Belum genap satu tahun di universitas al azhar kairo apriyanto gunawan mahasiswa berprestasi asal desa kulur ilir bangka tengah kembali menorehkan prestasi.
Apriyanto Gunawan lahir di Bangka Belitung, 18 April 2001. Saat ini sedang menempuh pendidikan di Universitas Al-Azhar Mesir Fakultas Syariah Islamiyah Wal Qonun jurusan Syariah Islamiyah.
Menghabiskan masa remajanya di Pondok Modern Daarul Abror setelah sebelumnya menyelesaikan Sekolah Dasar di SD 10 Lubuk Besar di Bangka Tengah.
Aktif dalam dunia tulis menulis sejak di pondok, penulis mengasah kemampuan menulisnya dengan menghadirkan sebuah karya perdananya yang ia beri judul “Mutiara di Air Penyangkar” di tengah pandemi Covid-19. Selain aktif di dunia tulisan, penulis yang mempunyai nama pena MANTAPBAE ini juga aktif dalam kesenian kaligrafi. Hal ini dapat dilihat dari berbagai prestasi yang ditorehnya dari berbagai event.
Si sulung dari 2 bersaudara ini selalu berpegang teguh pada prinsip bahwa hidup adalah perjalanan untuk melemparkan jala manfaat. Kerena sebaik-baik manusia adalah ia yang bermanfaat bagi orang lain. Dengan hadirnya buku ini penulis berharap bisa memberi secercah cahaya serta motivasi untuk teman-teman yang mungkin memandang sebelah mata terhadap dunia pesantren.
Anak dari pasangan bapak ramdan dan ibu deni ini kembali membuat bangga kabupaten bangka tengah dengan menerbitkan novel yang mengisahkan tentang hikayat kehidupan santri naungan(pondok modern daarul abror bangka)
Keberhasilan apriyanto gunawan putra daerah bangka tengah ini mendapat banyak apresiasi dari tokoh-tokoh bangka belitung di antaranya bupati bangka tengah dr ir ibnu saleh mengapresiasi dan berpesan tingkatkan prestasi harumkan bangka tengah,dan gubernur Bangka belitung berpesan teruslah belajar dan jangan lupa kembali ke pondok modern daarul abror bangka untuk memberikan ilmunya untuk putra putri bangka belitung”ungkapnya.
Dan apriyanto gunawan ketika dihubungi via whats up hari ini 20/08/2020 mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama Bupati bangka tengah dr ir ibnu saleh mm dan pak gubernur bangka belitung mendukung dan mendoakan saya yg sedang menuntut ilmu di universitas al azhar kairo mesir “ungkapnya.(BD)
Editor Bung Dodoy